Apa itu Bedah Listrik / Electro Surgery?
Orang awam menyebutnya cauter, adalah metode pembedahan dengan menggunakan arus listrik yang terkontrol untuk menghasilkan kerusakan jaringan yang selektif.
Ideal dan cocok buat siapa?
Semuanya yang punya keluhan kutil spruten (keratosis), siringioma (timbunan lemak di kulit) atau penonjolan kulit ringan. Tidak hanya di wajah, prosedur Electro Surgery bisa dilakukan di badan. Di Nindia Clinic, paling banyak dilakukan untuk kasus keratosis seboroik.
Apa Keunggulan Bedah Listrik?
- Cocok untuk kelainan dengan penonjolan kulit.
- Tanpa sakit (ya benar tanpa sakit, karena sebelumnya dianestesi topikal/oles).
- Sembuh tanpa bekas (ada tips dan trik saat melakukan prosedur/pasca tindakan, agar terhindar dari bekas hitam bahkan scar!).
- Downtime ± 7 hari (usia muda lebih cepat).
- Bukan tindakan kontinyu, jika 1x sudah cukup, tidak usah diulang. Hemat!.
- Durasi ± 1 jam (30-45 menit anestesi dan 15-20 menit tindakan).